Rabu, 15 Agustus 2018

Ini 5 Terobosan Transjakarta Sambut Asian Games 2018

Perhelatan Asian Games 2018 yang tinggal lima hari lagi, PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) gencar membenahi fasilitas dan berencana menambah jumlah armada busnya.

Berikut ini beberapa hal yang disiapkan Transjakarta dalam menyambut pesta olahraga terbesar di Asia itu.

1. Pengoperasian 300 bus wisata untuk atlet dan official

Untuk mengakomodasi atlet dan official berwisata keliling Indonesia, PT Transjakarta mengoperasikan 300 bus khusus. Ratusan bus itu akan mengantar para atlet berwisata belanja, sejarah, serta hiburan atraksi seni dan budaya.


"Bus terdiri dari 230 bus jenis low entry dan 70 bus jenis royaltrans, serta sebagian mulai beroperasi 10 Agustus lalu," ujar Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin, 13 Agustus 2018.

2. Pengoperasian seluruh 1.750 bus reguler

Budi menjelaskan pihaknya mendorong masyarakat menggunakan bus Transjakarta untuk menuju vanue Asian Games. Salah satu caranya, ia mengerahkan sebanyak 1.750 bus reguler selama Asian Games berlangsung. Sebelum perhelatan itu, bus yang beroperasi hanya sekitar 1.600 saja.

3. Layanan gratis pada akhir pekan dan libur nasional.

Setiap akhir pekan (Sabtu dan Ahad) dari tanggal 17 Agustus - 2 September, Budi mengatakan layanan Transjakarta akan gratis. Untuk menikmati fasilitas itu, Budi mengatakan masyarakat hanya perlu memiliki kartu uang elektronik. "Karena pas masuk harus tap in untuk dihitung jumlah penumpangnya. Jadi butuh e-money," ujar Budi.

4. Perluasan halte stadion GBK dan penempatan 125 volunteer.

Saat ini, Budi mengatakan Halte Gelora Bung Karno telah selesai renovasi. Usai perbaikan itu, Halte GBK kini bisa mengangkut dan menurunkan penumpang dari bus yang memiliki delapan pintu. Sehingga proses keluar-masuk penumpang akan jauh lebih cepat.

Selain itu, Budi mengatakan 125 volunteer akan ditempatkan di Halte Transjakarta di sekitar vanue Asian Games. Para volunteer tersebut dibekali kemampuan berbahasa asing agar bisa memberikan pengarahan kepada para tamu mancanegara.

5. Dua Rute Baru di Sekitar stadion Gelora Bung Karno

Terakhir, Budi mengatakan saat Asian Games berlangsung akan ada dua jalur Transjakarta gratis yang mengelilingi vanue GBK. Bus tersebut berjumlah 20 armada dengan masing-masing jalur sebanyak 10 armada. Tujuannya, bus itu akan mengangkut para supporter di sekitar GBK agar tidak perlu berjalan terlalu jauh.

Untuk jalur pertama, bus akan melewati Bundaran Senayan - Hotel Sultan - Pal Merah Timur - Stasiun Pal Merah - Jalan Gelora - Jalan Asia Afrika - lalu kembali ke Bundaran Senayan.

Sedangkan jalur kedua, yakni dari dari Jalan Gerbang Pemuda - Jalan Asia Afrika - Jalan Pintu Senayan - Jalan Sudirman - Jalan Gatot Subroto - lalu kembali ke Jalan Gerbang Pemuda.

Hingga saat ini, Budi mengatakan pihaknya masih memperhitungkan jumlah halte dan waktu operasional bus di kedua jalur itu. "Saat Asian Games berlangsung, bus itu akan berfungsi," ujar dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar