Kamis, 09 Januari 2014

Ini Rute Penerbangan Komersial dari Bandara Halim Perdanakusuma

Bandara Halim Perdanakusuma sudah siap melayani rute penerbangan domestik, Jumat (10/1). Beberapa maskapai penerbangan mengalihkan pemberangkatan ke beberapa tujuan tertentu dari Bandara Soekarno Hatta ke Banda Halim Perdanakusuma.

Tiga maskapai yang mengalihkan rute penerbangan komersialnya adalah Citilink, Garuda Indonesia dan Air Asia. Namun, tiga maskapai ini mulai beroperasi pada watku yang berbeda. Setidaknya, antar maskapai memulai perjalanan dari Bandara Halim dengan selisih waktu satu bulan.

Berikut rencana daftar rute dari tiga maskapi penerbangan yang akan dialihkan dari Bandara Soetta ke Bandara Halim Perdanakusuma berdasarkan rilis Kementerian Perhubungan yang diterima Metrotvnews.com, kemarin:

Citilink (Pesawat Airbus A320) - 10 Januari 2014
1. Rute Halim-Yogyakarta
2. Rute Halim-Semarang
3. Rute Halim-Malang

Garuda Indonesia (Boeing 737) - Februari 2014
1. Rute Halim-Surabaya
2. Rute Halim-Semarang
3. Rute Halim-Palembang
4. Rute Halim-Yogyakarta
5. Rute Halim-Pontianak.

Air Asia (Airbus A320) - Maret 2014
1. Rute Haligm-Yogyakarta
2. Rute Halim-Medan
3. Rute Halim-Surabaya.

Pada tahap awal, maskapai Citilink menjadi maskapai pelopor yang mengalihkan penerbangan domestiknya melalui bandara ini. Baru kemudian Garuda Indonesia pada Febuari 2014, dan Indonesia AirAsia pada Maret 2014.

Dari sisi fasilitas bandara udara, saat ini Bandara Halim sudah menyediakan tiga parking stand untuk pesawat sejenis B-737-800 NG /B 737-900 dari 13 parking stand yang ada.

Mengingat Bandara Halim saat ini peruntukkannya tidak hanya bagi penerbangan komersial namun juga melayani penerbangan militer dan VIP, kapasitas runway di bandara ini secara keseluruhan adalah 12 pergerakan setiap jam dengan slot time yang tersedia saat ini sebanyak 126 slot untuk pengoperasian 24 jam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar